Senin, 03 Oktober 2016

8 Jenis Celana Jeans dan Tips Memilihnya Sesuai Bentuk Tubuh

Jeans represent democracy in fashion. Jeans adalah pakaian yang wajib bagi semua orang di dunia. Karena kenyamanan dan ragam model yang banyak dan ngga pernah mati, memilih celana jeans bukanlah hal yang mudah. Kamu harus menyesuaikan celana jeans dengan bentuk tubuh kamu agar celana jeans tampak pas dan cocok saat kamu gunakan.  Know your body, kow your style, know your jeans! Yuk simak 8 jenis celana jeans yang cocok untuk kamu! Check it out!

Boot Cut Jeans

foto contoh Boot Cut Jeans
Jeans jenis berbeda dengan flared jeans. Boot Cut Jeans ini cocok untuk kamu yang berpinggang agak besar, bertubuh tinggi dan ramping, serta mungil. Kamu bisa memkai Boot Cut Jeans di suasana apapun.

Flared Jeans

foto contoh Flared Jeans
Jeans klassik ini memiliki potongan melebar kebawah dan hitz pada tahun 70-an. Kamu yang bertubuh gemuk bisa menggunakan celana ini karena bisa membuat tampilan pinggang kamu lebih kecil. Kamu harus menggunakan celana ini sampai pas dengan mata kaki, karena kalo terlalu panjang akan membuat kamu terlihat lebih pendek.

Boyfriend Jeans

foto contoh boyfriend jeans
Celana ini sebelumnya dipakai oleh para pria, namun Katie Holmes mempopulerkannya sehingga bisa dipakai oleh wanita. Kamu bisa menggunakan jeans ini di acara santai karena ada aksen robek-robek dan digulung keatas. Jeans ini juga memiliki potongan lebar di bagian pinggul yang cocok untuk semua bentuk tubuh. Kamu bisa memadukan boyfriend jeans dengan kaos polos, blazer dan ankle boot agar tampilan kamu makin chic. Kamu juga bisa mengganti ankle booth dengan high heels,  flat shoes dan wedges.

Skinny Jeans

foto contoh Skinny Jeans
Skinny Jeans yang lebih populer dengan celana pensil di Indonesia ini cocok untuk acara apapun. Untuk kamu yang berpinggang ramping, kamu juga bisa gunakan celana pensil ini.

Crop Jeans

foto contoh Crop Jeans (1)
Kamu bisa menggunakan Crop Jeans ini di acara santai. Crop Jeans mirip seperti Boyfriend jeans tetapi tidak ada aksen robek dan lebih rapih. Untuk kamu yang berpostur tinggi, kamu bisa padukan Crop Jeans dengan boot tinggi.

High Rise Jeans

foto contoh High Rise Jeans
Celana ini memiliki potongan yang cukup tinggi dari atas pinggang sampai mata kaki. Celana jeans ini bisa digunakan oleh kamu yang berpinggang dan berperut kecil. Kamu juga harus memasukkan baju kamu agar terlihat bentuk celananya. Jangan lupa untuk padukan celana jeans ini dengan wedges atau high heels.

Low Rise Jeans

Foto contoh Low Rise Jeans
Jeans ini berpotongan kecil dari bawah tulang pinggul. Jeans ini cocok buat kamu yang memiliki perut yang besar, tetapi padukan dengan atasan yang bisa menutupi pinggang.

Straight Leg Jeans

Foto contoh Straight Leg Jeans
Jeans ini cocok buat kamu yang tinggi, ramping dan berpinggang panjang. Jeans ini memiiliki potongan yang lurus dari pinggang sampai mata kaki sehingga terasa pas jika digunakan.
http://blog.lazada.co.id/8-jenis-celana-jeans-dan-tips-memilihnya-sesuai-bentuk-tubuh/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar